PKK KAB. MAGELANG KEMBALI MENGADAKAN BAKSOS PEMBERIAN KACAMATA GRATIS DI SRUMBUNG

Selasa, 11 November 2014

PKK KAB. MAGELANG KEMBALI MENGADAKAN BAKSOS PEMBERIAN KACAMATA GRATIS DI SRUMBUNG

Tim Penggerak PKK Kabupaten Magelang kembali bekerjasama dengan Persatuan Dokter Mata Indonesia (PERDAMI) Yogyakarta mengadakan Bakti Sosial? Pemeriksaan dan Pemberian Kacamata Gratis untuk anak SD dan SMP di lima Kecamatan di Kabupaten Magelang, antara lain di Kecamatan Srumbung, Muntilan, Salam, Sawangan dan Secang.

Sebanyak kurang lebih 190 siswa SD dan SMP beserta guru yang mengantar mendapatkan pelayanan pemeriksaan penglihatan yang kemudian apabila memang membutuhkan akan diberikan kacamata secara cuma-cuma. Satu siswa diketahui katarak sejak lahir dan satu lagi menderita kelainan retina. Keduanya lantas diberikan pengobatan lebih lanjut.

?Mata merupakan anugerah yang sangat berharga. Agar bisa terus melihat, diperlukan perawatan dan pengobatan supaya sehat dan berfungsi dengan baik?, kata Ny. Tanti Zaenal Arifin dalam sambutannya sebagai Ketua TP PKK Kabupaten Magelang di Aula Balai Desa Kaliurang Kecamatan Srumbung, Kabupaten Magelang, Sabtu (08/11/2014).

Beliau menambahkan bahwa kegiatan bakti sosial ini diharapkan dapat memberikan manfaat dan yang lebih penting dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat akan perlunya menjaga kesehatan mata sebagai salah satu organ tubuh penting bagi kehidupan.?

Kegiatan yang termasuk kedalam Pokja IV TP PKK yang menangani bidang kesehatan ini, direncanakan akan terus berkelanjutan ke kecamatan-kecamatan lain di Kabupaten Magelang.

(Dokumentasi Kegiatan).

Ny. Tanti Zaenal Arifin bersama perwakilan PERDAMI Yogyakarta, Dr. Widya Prafitri didampingi Camat Srumbung dan Kades Kaliurang

Pemberian kacamata secara simbolis kepada perwakilan 6 anak SD

Ketua TP PKK Kabupaten Magelang melihat secara langsung pemeriksaan mata oleh dokter

Para dokter sukarelawan sedang melakukan pemeriksaan mata

Kekompakan Pokja IV TP PKK Kabupaten Magelang

Kebersamaan mensukseskan kegiatan Baksos Pemeriksaan dan Pemberian Kacamata Gratis